Lima hari sayah ndak posting apa-apa di sini. Kali ini saya bawa kabar baru: telah ditemukan spesies baru manusia purba di Afrika Selatan! Spesies yang baru ditemukan ini dinamai Homo naledi. Seperti biasa, muncul kontroversi konyol. Moar story below.
Tag Archives for Afrika
History of Africa (4) : Peradaban Sudan
Sudan adalah sebuah exonym. Ia adalah sebutan dari orang Arab bagi negeri yang dihuni orang-orang kulit hitam. Dalam studi sejarah Afrika peradaban Sudan tidak terbatas bagi peradaban-peradaban yang muncul di tempat yang kini menjadi negara Sudan (Utara & Selatan) tetapi seluruh peradaban yang muncul di wilayah Sub-Sahara (dengan atau tanpa memasukkan studi tentang migrasi Bantu). Pada awal abad 20 istilah Sudanic diberikan bagi bahasa-bahasa Afrikadi wilayah ini yang tidak termasuk dalam bahasa Bantu, Hamito-Semitik, ataupun Bushmanoid. Kini klasifikasi bahasa tersebut sudah ditinggalkan, namun ciri-ciri peradaban Sudan tidak terbatasi oleh etnisitas dan dapat memberikan gambaran sejarah wilayah sub-sahara ini.
History of Africa (3): Nubia, Pengaruh Mesir di Afrika
Mesir sering dianggap bukanlah bagian dari sejarah Afrika. Mereka diisi oleh ras Kaukasoid dan Mesir kuno berbicara bahasa yang berkerabat dengan bahasa Arab dan Yahudi. Namun letak mereka yang berada di Afrika dan hubungan Mesir dengan tetangganya di selatan (Nubia dan Meroe) membuktikan bahwa Mesir adalah bagian penting dalam sejarah Afrika. Continue reading
History of Africa(2) : Sumber-Sumber Sejarah Afrika
Ketiadaan sumber yang lengkap dalam sejarah Afrika sudah disebutkan sebelumnya. Hanya Mesir dan negeri-negeri yang berada dalam pengaruhnya yang memiliki budaya tulis cukup tua. Negeri-negeri lainnya tidak memiliki tulisan untuk mencatat sejarahnya, terkadang hanya pengaruh Islam atau kolonisasi Eropa yang memberikan kesempatan literasi bagi negeri ini. Continue reading
History of Africa(1) : The Dark Continent
Afrika telah lama dikenal dengan sebutan the dark continent. Ada yang menterjemahkannya secara harfiah “benua hitam”, seolah-olah hanya terkait dengan kulit penduduknya yang gelap, namun sesungguhnya istilah dark continent sendiri memiliki sejarah yang cukup panjang dan nuansa makna yang tidak seragam.
I Love You Ebola!
Ah dunia, penyakit-penyakit bermunculan satu demi satu. Flu macam H5N1, H1H1, atau apalah bermuculan. SARS, MERS, silahkan anda cari lagi. Kini untuk menambahkengerian kita Ebola muncul lagi!